Rabu, 06 Oktober 2010

Kecanduan Game Online

Banyak dikalangan remaja sampai dewasa sudah mengenal internet. Kini internet bukan hanya untuk browsing, download, maupun chating. Tapi banyak dikalangan remaja menggunakan internet selain untuk mengerjakan tugas atau untuk sarana informasi tapi juga sebagai sarana hiburan yaitu games online.
Terlalu sering main games di komputer  (online) banyak menimbulkan dampak negatif. Misalnya menghabiskan waktu luang hanya untuk bermain game, padahal masih banyak hal positif yang msih bisa dikerjakan. Lupa waktu hingga lupa akan kewajiban yang harus dilakukan seperti ibadah dll.
Dampak lain untuk kesehatan juga ada. Contohnya lupa makan dan terlalu lama menatap ke layar monitor dapat membuat mata menjadi lelah dan rusak. Maka harus di waspadai untuk pengguna komputer. Minimal jarak mata kae layar adalah 30cm dan menggunakan pelindung layar atau pelindung mata (kaca mata). Terlalu lama duduk di depan komputer juga membuat pundak menjadi pegal dan keram otot. Jadi menggunakan komputer hanya seperlunya saja.
Bagi para pecandu games sebaiknya anda lebih memikirkan dari dampak yang akan timbul selain kesehatan, waktu, prestasi juga membuat kantong kering..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar